Sunday, January 26, 2014

ANTI KONSTIPASI ATAU SEMBELIT

Konstipasi yang disebut juga sembelit adalah kelainan pada sistem pencernaan dimana orang yang mangalami itu membuat susah buang air besar karena terjadi pengerasan tinja yang berlebihan sehingga sulit untuk dibuang atau dikeluarkan dan dapat menyebabkan kesakitan yang hebat penderitanya saat akan buang air besar. sembelit yang berlebihan disebut juga obstipasi dan optipasiyang berlebihan dapat menyebabkan kanker usus.

Pencegahan agar tidak mengalami sembelit tentu saja tidak mudah dan juga tidak sulit juga, diantaranya biar terhindar dari sembelit adalah jangan jajan disembarang tempat, minum air yang cukup, biasakan buang air besar secara teratur, konsumsi makanan yang cukup serat, diet secara tidak berlebihan dan mengkonsumsi makanan inflamasi seperti alpukat, apel dan kelapa.

Konstipasi juga dapat disebabkan oleh jadwal kegiatan yang padat, terutama yang sering berpergian.konstipasi dapat juga menyebabkan hernia, hemoroid, vertikulitis dan kelelahan kronis.
Laksatif yang dijual bebas dapat memberikan penyembuhan yang sementara akan tetapi pastinya memberikan efek yang kurang menyenangkan yaitu usus menjadi malas dan tidak bekerja semestinya.

Makanan yang tinggi serat dapat mencegah dan pastinya mengobati sembelit penderita konstipasi harus menghindari makanan mengandung keju, makanan kering, junk food, susu pasteurisasi.

Apel yang dibuat jus mengandung pektin dalam jumlah besar. cobalah buat jus bayam dan apel, bayam adalah bahan organik alam yang paling kuat untuk mensterilkan saluran pencernaan, jus boysenberry juga menghasilkan laksatif lembut untuk orang usia lanjut.
Persik merangsang pergerakan usus, jus persik cocok juga dalam menyeimbangkan asam lambung yang seringkali disebabkan oleh kopi, alkohol dan makanan pedas.

Cleansing Cocktai : 2buah apel, 1pir, lemon, jahe kecil.
campur dan diblender atau juga di jus dan minum tiap hari. 

No comments:

Post a Comment